Bravo 13
Periode Kedua Andi Harun Dimulai, Ekspektasi Publik Makin TinggiLima tahun lalu, Samarinda masih dihantui banjir dan jalan rusak. Kini, perubahan terasa, tapi tantangan baru menanti di periode kedua Andi Harun.
Oleh Handoko2025-02-21 19:55:00
Periode Kedua Andi Harun Dimulai, Ekspektasi Publik Makin Tinggi
Anggota DPRD Samarinda, Romadhony Putra Pratama. (Kontributor Bravo13.id)

BRAVO13.ID, Samarinda - Lima tahun lalu, Samarinda masih diwarnai dengan keluhan masyarakat tentang banjir yang tak kunjung teratasi, jalan-jalan yang rusak, hingga birokrasi yang lamban. Namun, dalam periode kepemimpinan Andi Harun dan Rusmadi Wongso, perubahan perlahan terasa. Normalisasi Sungai Karang Mumus (SKM) mulai menunjukkan hasil, titik-titik banjir berkurang, dan pembangunan infrastruktur semakin masif. Kini, masa jabatan mereka telah berakhir, meninggalkan rekam jejak yang menjadi bahan evaluasi sekaligus dasar bagi pemerintahan berikutnya.

Anggota DPRD Samarinda, Romadhony Putra Pratama, mengapresiasi berbagai langkah progresif yang telah dilakukan Andi Harun dan Rusmadi. Menurutnya, salah satu faktor kunci dalam percepatan pembangunan di Samarinda adalah keberhasilan Andi Harun menggandeng Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur dan pemerintah pusat untuk mendukung proyek-proyek strategis.

"Kita bisa lihat sendiri, pembangunan yang dilakukan Pemkot Samarinda cukup masif. Salah satunya karena adanya bantuan keuangan (bankeu) dari Pemprov Kaltim yang sangat membantu percepatan proyek-proyek di daerah," ujar Romadhony.

Kolaborasi erat antara Pemkot Samarinda, Pemprov Kaltim, dan pemerintah pusat dianggap sebagai tonggak penting dalam pembangunan kota. Program normalisasi SKM yang sebelumnya terhambat, kini mulai berjalan lebih terstruktur. Selain itu, peningkatan infrastruktur jalan dan penataan kawasan perkotaan juga menjadi bukti bahwa koordinasi lintas pemerintahan dapat membawa dampak nyata bagi masyarakat.

Namun, perjalanan Samarinda belum selesai. Dengan selesainya masa jabatan Andi Harun dan Rusmadi Wongso, harapan masyarakat kini bertumpu pada periode kepemimpinan Andi Harun selanjutnya, kali ini bersama wakilnya yang baru, Saefuddin Zuhri. Banyak pekerjaan rumah yang harus dituntaskan, mulai dari menuntaskan penanganan banjir, mempercepat proyek infrastruktur, hingga menggenjot investasi yang dapat membuka lebih banyak lapangan kerja.

Romadhony berharap agar pola kerja sama antara Pemkot Samarinda, Pemprov Kaltim, dan pemerintah pusat terus dipertahankan, bahkan lebih ditingkatkan. “Kita beri waktu lima tahun ke depan untuk melihat bagaimana Andi Harun dan Saefuddin Zuhri mampu membawa perubahan yang lebih besar bagi Samarinda,” tutupnya.

Kini, lembaran baru telah dibuka. Masyarakat Samarinda menanti, apakah periode kedua ini akan menjadi kelanjutan dari pembangunan yang sudah berjalan, atau justru menghadapi tantangan baru yang lebih kompleks. Satu hal yang pasti, ekspektasi publik lebih tinggi dari sebelumnya. (adv)

Dapatkan informasi dan insight pilihan bravo13.id

Berita Terkait